Kamis, 28 April 2011

EXTERIOR

EXTERIOR FRONT VIEW



Dengan aplikasi “Kinetic Desaign” pada exteriornya, Ford Fiesta terlihat berkarakter dan dinamis.
    Lampu Depan 
    Lampu depan Ford Fiesta dengan desain “Foxy Eye”, twin lamp dengan kilau bagaikan berlian dan bezel berwarna hitam, berkesan sensualitas, dan menggoda. Seperti mata seorang wanita yang seksi, menggoda dan menawan. Selain itu dilengkapi dengan fitur “Guide Me Home”. 
     Fitur Guide Me Home 
    Fitur 1 : Lampu senja akan otomatis menyala selam 30 detik saat kunci pintu di unlock. 
    Fitur 2 : Lampu dim akan menyala selama 30 detik jika diaktifkan setelah kunci kendaraan pada posisi      “off” dan semua pintu tertutup. Jika ada salah satu pintu yang masih terbuka maka lampu dim akan menyala selama 3 menit 
    Lampu Kabut (Type Sporty) 
    Lampu kabutnya dibungkus dengan bezel berdesain futuristic dengan profil yang tegas,berwarna silver, memperkuat karakter sporty pada Ford Fiesta. . 
    Variable Intermitten Wiper 
    Wiper pada kaca depan Ford Fiesta dilengkapi dengan variable intermitten sehingga kecepatan dari pembersih kaca bisa diatur sesuai kebutuhan saat hujan. 
    Pengait Derek Depan 
    Digunakn untuk menarik atau ditarik oleh kendaraan lain. Memiliki desin yang rapi. 
    Bumper 
    Desain bumper serwarna bodi yang menyatu dengan grill dan lampu kabut memperkokoh kesan sporti dan bergaya dari Ford Fiesta. 
    Grill Depan 
    Posisi grill depan digeser ke bawah dan memiliki kisi-kisi udara yang luas dengan desain trapezoid, ciri khas DNA Ford, tampil kontemporeer dan sporty dengan adanya “Chrome Twin Inlet”. Hal ini membuat aliran udara masuk lebih banyak dandingin sehingga proses pendinginan dan pembakaran mesin lebih optimal. * Fitur Chrome Twin Inlet hanya terdappat di type sport 
    Wiper Depan 
    Wiper kaca depan menggunakan desain frammeless yang aerodinamis sehingga dapat menempel dengan optimal ke permukaan kaca untuk proses pembersihan yang optimal. Disamping itu juga mengurangi hambatan angin. 
    Kap Mesin 
    Desain kap mesin yang menyatu dengan lampu depan dan fender, dipadu oleh profil yang tegas memanjang searah garis bodi hingga ke belakang, memperkuat kesan sporty dan performa mesinnya.

EXTERIOR SIDE VIEW


    Kaca Spion
    Kaca spion berdisain aerodinamis dilengkapi lampu sein berlensa jernih dengan desain serasi, tampil bergaya.disamping itu posisinya melekat pada panel pintu sehingga memperluas pandangan dari dalam kabin untuk meningkatkan keamanan saat berkendara. 
    Kaca Spion Elektrik 
    Posisi kaca spion dapat diatur secaara elektrik dari tuas yang terletak pada trim pintu pengemudi sehingga mudah diatur dan di jangkau sehingga nyaman dan praktis. 
    Auto Folded tipe Trend & Sport 
    Cover kaca spion dapt dilipat ke dalam secara elektrik, cukup dengan menekan tuas ke bawah sehingga memudahkan parkir di lahan terbatas, lewat jalan sempit dan tenang saat berhenti di lampu merah. Sungguh praktis dan aman. Fitur ini dapat diset untuk bekerja secara otomatis saat pintu di lock atau unlock. 
    Blind Spot Mirror
    Kaca spion bagian luar di beri ceermin yang lebih cembung sehingga memperluas pandangan ke samping dan ke belakang untuk memperkecil area yang tidak tampak (blind spot) oleh pengemudi. Lebih aman saat berpindah jalur. 
    Garis Bodi
    garis bodi samping begitu tegas dan serasi menghubung garis bodi depan dan belakang, membuat seakan Ford Fiesta bergerak meskipun diam dan mempertegas kesan sporty dan bergaya. 
    Over Vender 
    Over vender yang lebar dan menonjol tegas, memperkuat karakter Ford Fiesta. 
    Antena 
    Desain bee sting yang fleksible pada atap kendaraan. Manfaat : menangkap sinyal radio lebih optimal.
    Frame Kaca Samping 
    Dengan desain blackout dan garis belt line yang meningkat dengan lekukan ekstrim pada bagian akhir kaca samping, tampak menyatu dan bergerak. 
    Pegangan Pintu 
    Handle pintu model genggam sewarna bodi memberi kesan sporty, serta memiliki desain yang ergonomis. 
    Easy Fuel System 
    Teknology “Easy Fuel System” menghilangkan kekhawatiran untuk lupa menutup / kehilangan cap (tutup tangki) dan menghemat waktu saat mengisi bensin karena tidak perlu membuka / tutup cap. “Easy Fuel System” secara otomatis menutup ujung saluran bensin setelah nozzle pada selang SPBU dicabut untuk mencegah penyebaran uap bensin (menimbulkan bau tidak nyaman). Disamping itu sistem ini memiliki pengunci 2 (dua) tingkat. Catatan : Jika hendak mengisi bensin dengan jirigen, telah disediakan corong khusus yang diletakkan bersama dongkrak pada ruang ban caadangan. 
    Velg 
    a. Velg Alloy 16 inch dengan twin 5-spoke,mempertegas kesan sporty pada tipe Sport. Ukuran ban  195/50 R 16.
    b. Velg Alloy 15 inch dengan 15-spoke tampil mewah pada tipe Trend. Ukuran ban 185/55 R 15.   
    c. Velg besi 15 inch dengan silver dop tipe Style.Ukuran ban 185/55 R 15

EXTERIOR REAR VIEW

    Spoiler 
    Tipe Sport
    Desain sporty dan besar serta terdapat lubang aliran udara, memperkuat karakter Sport serta memperstabil kendaraan karena pengaturan udara yang mengalir di belakang kendaraan saat melaju lebih optimal. Dilengkapi juga dengan lampu rem LED tambahan. 
    Tipe Trend dan Style 
    Desain minimalis dengan lampu rem LED tambahan sehingga bergaya 
    Pembersih Kaca 
    Posisi wiper pada kaca belakaang diletakkan ditengah sehingga memberikan pembersihan yang lebih merata. Disamping itu wiper belakang akan bekerja secara otomatis saat kendaraan mundur jika wiper depan dalam posisi aktif. 
    Pembuka Pintu Bagasi Electric 
    Membuka pintu bagasi dilakukan secara elektrik dengan menekan tombol pada pegangan pintuatau melalui remote, sehingga lebih praktis dan tidak perlu perawatan. Pintu bagasi akan terbuka jika menekan tombol bagasi pada remote 2 (dua) kali selama selangwaktu 3 detik. 
    High Mount Stop lamp 
    Lampu rem LED tambahan di bagian tengah spoiler untuk mempermudah kendaraan besar di belakng (bus, truk ,dll.) melihat jika lampu rem menyala sehingga lebih tenang saat menginjak rem 
    Emble “S” tipe Sport 
    Menunjukan kendaraan dengan karakter sport. 
    Rear Defoger 
    Defoger pada kaca belakang berfungsi menghilangkan kabut pada bagian kaca belakang 
    Bumper Belakang 
    Desain Bumper sewarna bodi dengan insert warna material (hitam) pada bagian bawah, serta menyatu dengan lampu mundur dan lampu kabut. Menambah kesan dinamis dan sporty. 
    Sensor Parkir 3 Titik tipe Sport & Trend 
    Sensor parkir sebanyak 3 titik paada bumper belakang, akan aktif saat kendaraan berjalan mundur dan mengeluarkan suara bip, yang intervalnya akan semakin cepat jika ada obyek yang menghalangi di belakang. Jika terdengar sura bip tanpa interval rem harus di tekan penuh. Jadi tidak perlu takut saat parkir atau berjalan mundur bersama Ford Fiesta. 
    Kait Derek Belakang 
    Digunakan untuk menarik atau ditarik oleh kendaraan lain. Memiliki desain yang rapi. 
    Lampu Kabut Belakang 
    Membantu penerangan di waktu cuaca buruk, sehingga mudah terlihat oleh pengendara lain di belakang. 
    Lampu belakang 
    Desain lampu kombinasi belakang tiga dimensi dan futuristc dengan lensa jernih dan ornamen pada bagian atas yang tampak seperti lampu LED, sehingga memperkuat kesan seksi dan modern pada Ford Fiesta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar